A'udzubilahi sami-il alim minal syaitonirojim
Bismillahirahmanirohim
Assalamualaikum akhi dan ukhti kali ini saya membahas tentang 'Puasa Daud' , Puasa Daud ini dilakukan selang seling yaitu sehari berpuasa sehari tidak Contoh : akhi dan ukhti melakukan Puasa Daud di hari selasa, berarti hari rabu nya tidak berpuasa, esoknya kamis nya berpuasa lagi , jum'atnya tidak dan seterusnya , dan tidak ada batasan waktu untuk menjalankan Puasa Daud tersebut.
Hukum Puasa Daud itu sunnah jadi bagi siapa yang mengerjakan nya itu akan mendapat pahala serta manfaatnya dan bagi yang tidak mengerjakan nya pun tidak apa-apa.
Hari - hari yang dilarang berpuasa yaitu di antaranya kedua hari raya islam idul fitri dan idul adha dan Hari Tasyrik hari setelah idul adha dan hari Jum'at
فَصُمْ يَوْمًا وَأَفْطِرْ يَوْمًا فَذَلِكَ صِيَامُ دَاوُدَ عَلَيْهِ السَّلَام وَهُوَ أَفْضَلُ الصِّيَامِ فَقُلْتُ
إِنِّي أُطِيقُ أَفْضَلَ مِنْ ذَلِكَ فَقَالَ النَّبِيُّ لَا أَفْضَلَ مِنْ ذَلِكَ
Artinya : Maka berpuasa lah engkau sehari dan berbuka sehari, inilah yang dinamaka Puasa Daud 'Alaihisalam' dan ini adalah puasa yang paling afdhal , lalu aku ( Abdullah in amru radhialahu 'anhu ) berkata sesungguhnya aku mampu berpuasa lebih dari itu , Maka Nabi Shallallahu alaihi wa sallam berkata : " tidak ada puasa yang lebih afdhal dari itu " ( HR Bukhori No : 1840 )
Sebelum puasa khendaknya kita berniat , sekaligus mengendalikan diri dari segala tindakan dan perbuatan yang dapat membatalkan puasa kita , maupun hal yang bisa mengurangi pahala puasa kita itu sendiri.
dengan adanya puasa Daud ini, selain mendapatkan manfaat dan pahala, kita juga berharap agar bisa lebih meningkatkan ibadah kita kepada Allah SWT , Puasa Daud pun Puasa yang sangat di Cintai Allah SWT.
Seperti yang kita ketehui bersama Niat terletak dalam hati , dan adapun niatnya di lafadz kan hanya pelengkap saja afdhal nya niatkan Puasa ini karena Allah dan dari hati :)
Puasa Sunnah yang utama seperti yang dikatakan oleh Rasulullah SAW ialah Puasa Daud mengingat puasa ini memiliki banyak Manfaat dan keistimewaan.
Syukron untuk pemabaca , Semoga bermanfaat untuk kita semua.
Semoga bermanfaat bagi pembaca :)
ReplyDelete